PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, PERSON ORGANIZATION FIT DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KOMITMEN GURU

Hidayah, Sri Rodhotul (2021) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, PERSON ORGANIZATION FIT DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KOMITMEN GURU. Skripsi thesis, Universitas Putra Bangsa.

[thumbnail of JURNAL SRI RODHOTUL HIDAYAH.pdf] Text
JURNAL SRI RODHOTUL HIDAYAH.pdf - Accepted Version

Download (533kB)
[thumbnail of Sri Rodhotul Hidayah_Skripsi.pdf] Text
Sri Rodhotul Hidayah_Skripsi.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan transformasional, person organization fit, dan motivasi kerja terhadap komitmen guru SMK Ma’arif 9 Kebumen. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Penelitian ini menggunakan 39 responden sebagai sampel penelitian yang ditarik berdasarkan sampling jenuh. Pengambilan data menggunakan kuesioner berdasrkan skala likert yang telah dimodifikasi dengan 4 skala. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan SPSS 23 for windows. Hasil penelitian berdasarkan uji t menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh signifikan terhadap komitmen guru SMK Ma’arif 9 Kebumen. Variabel Person organization fit tidak berpengaruh terhadap komitmen guru SMK Ma’arif 9 Kebumen. Variabel motivasi kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap komitmen guru SMK Ma’arif 9 Kebumen.Variabel gaya kepemimpinan transformasional, person organization fit, dan motivasi kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap komitmen guru SMK Ma’arif 9 Kebuemn. Hasil pengujian koefisien determinasi nilai R Square variabel komitmen guru dipengaruhi oleh variabel gaya kepemimpinan transformasional, person organization fit, dan motivasi kerja sebesar 39,4 % dan sisanya 60,6 % variabel komitmen guru dipengaruhi oleh variabel-variabel diluar model penelitian ini.
Kata kunci: Gaya Kepemimpinan Transformasional, Person Organization Fit, Dan Motivasi Kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Humanities
Depositing User: User User
Date Deposited: 29 Sep 2023 02:48
Last Modified: 27 Feb 2024 04:36
URI: http://eprints.universitasputrabangsa.ac.id/id/eprint/801

Actions (login required)

View Item
View Item