PENGARUH RETURN ON EQUITY, TRADING VOLUME ACTIVITY, DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PERBANKAN DENGAN PRICE BOOK VALUE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Wahyuningsih, Tri (2020) PENGARUH RETURN ON EQUITY, TRADING VOLUME ACTIVITY, DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PERBANKAN DENGAN PRICE BOOK VALUE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Other thesis, Universitas Putra Bangsa.

[thumbnail of SKRIPSI TRI WAHYUNINGSIH.pdf] Text
SKRIPSI TRI WAHYUNINGSIH.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Equity (ROE), Trading Volume Activity (TVA), dan Debt To Equity Ratio (DER) terhadap Return Saham melalui Price Book Value (PBV) sebagai variabel intervening pada perusahaan perbankan yang terdaftar di LQ45 periode 2016-2019. Populasi penelitian ini adalah semua perusahaan perbankan yang terdaftar di LQ45 periode 2016-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan menghasilkan jumlah sampel sebanyak 5 perusahaan perbankan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder triwulan. Alat analisis yang digunakan adalah analisis jalur dibantu dengan SPSS versi 22. Hasil pembuktian hipotesis terhadap PBV menunjukkan bahwa ROE dan DER memiliki pengaruh signifikan terhadap PBV sedangkan TVA tidak memiliki pengaruh terhadap PBV. Hasil pembuktian hipotesis terhadap Return Saham menunjukkan bahwa ROE dan DER memiliki pengaruh signifikan terhadap Return Saham sedangkan TVA dan PBV tidak memiliki pengaruh terhadap Return Saham. Hasil analisis menggunakan analisis jalur menunjukkan bahwa ROE, dan DER tidak terdapat pengaruh tidak langsung terhadap Return Saham melalui PBV. Sedangkan TVA terdapat pengaruh tidak langsung terhadap Return Saham melalui PBV. Berdasarkan nilai R2 menunjukkan bahwa kontribusi antar variabel pada model pertama sebesar 46,9% sisanya sebesar 53,1% dipengaruhi oleh variabel lain diluar model dan pada model kedua sebesar 19,7% sisanya sebesar 80,3% dipengaruhi oleh variabel diluar model.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: User User
Date Deposited: 07 Oct 2021 08:21
Last Modified: 16 Mar 2024 04:58
URI: http://eprints.universitasputrabangsa.ac.id/id/eprint/366

Actions (login required)

View Item
View Item