Harfani, Eva (2020) PENGARUH SERVICE MARKETING MIX TERHADAP KEPUTUSAN MEMILIH SEKOLAH DI SD ISLAM ULIL ALBAB KEBUMEN. Other thesis, Universitas Putra Bangsa.
Jurnal Eva Harfani (165502413).pdf - Published Version
Download (481kB)
eva.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran jasa meliputi : Product, Price, Place, Promotion, People, Process, dan Physical Evidence, baik secara simultan dan parsial terhadap pengambilan keputusan orang tua dalam memilih sekola SD Islam Ulil Albab Kebumen. Jenis penelitian ini adalah deskriptive analisis. Populasi penelitian ini adalah orang tua atau wali murid siswa SD Islam Ulil Albab Kebumen berjumlah 607 orang, teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode simple random sampling dengan rumus Slovin maka diperoleh sampel 86 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil analisis data dalam uji secara simultan menunjukan bahwa bauran pemasaran jasa berpengaruh terhadap pengambilan keputusan orang tua dalam memilih sekolah SD Islam Ulil Albab Kebumen, sedangkan hasil uji secara parsial menunjukan bahwa hanya dua variabel yang berpengaruh yaitu product dan Price, sedangkan 5 variabel yang lainnya dinyatakan tidak berpengaruh terhadap keputusan orang tua dalam memilih sekolah SD Islam Ulil Albab kebumen, selanjutnya variabel yang dominan adalah Price. bagi SD Islam Ulil Albab Kebumen perlu memperhatikan bauran pemasaran jasa dalam pengambilan kebijakan untuk meningkatkan peserta didik baik secara kuantitas mmaupun kualitas.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management |
Depositing User: | User User |
Date Deposited: | 07 Oct 2021 05:11 |
Last Modified: | 08 Jan 2024 06:45 |
URI: | http://eprints.universitasputrabangsa.ac.id/id/eprint/348 |