Lismafita, Duwi (2022) PENGARUH INTELLECTUAL CAPITALTERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN JASA PERBANKAN DI BEI (Periode 2017-2019). Skripsi thesis, Universitas Putra Bangsa.
DUWI LISMAFITA_175502997_JURNAL.pdf - Accepted Version
Download (661kB)
DUWI LISMAFITA_175502997_SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intellectual capital terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di BEI melalui kinerja keuangan sebagai variabel intervening. Sampel penelitian menggunakan 34 bank dengan jangka waktu tiga tahun dari tahun 2017 hingga 2019 sehingga jumlah sampel sebanyak 102 data. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melakukan pengujian hipotesis menggunakan uji analisis regresi linear. Untuk menguji pengaruh mediasi dilakukan dengan menggunakan analisis jalur dan tes sobel. Model pertama menguji pengaruh VAIC terhadap ROA dan model kedua menguji pengaruh VAIC dan ROA terhadap PBV. Hasil uji t menunjukkan pada model pertama meyatakan bahwa intellectual capital berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan. Pada model kedua menyatakan bahwa intellectual capital tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan kinerja keuangan bepengaruh secara signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil analisis jalur menunjukkan bahwa kinerja keuangan dapat memediasi hubungan antara intellectual capital terhadap nilai perusahaan.
Kata kunci: Intellectual Capital (VAIC), Kinerja Keuangan (ROA), dan Nilai Perusahaan (PBV)
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management |
Depositing User: | User User |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 01:09 |
Last Modified: | 27 Feb 2024 05:24 |
URI: | http://eprints.universitasputrabangsa.ac.id/id/eprint/1199 |